BPBD Ponorogo Evakuasi Pohon Tumbang Dampak Cuaca Ekstrem

Cuaca ekstrem berupa hujan intensitas sedang hingga lebat disertai petir dan angin kencang sesaat melanda Kecamatan Ponorogo pada Kamis 15 Februari 2024 sekitar pukul 15.15 WIB.
Cuaca ekstrem tersebut mengakibatkan beberapa pohon ayoman jalan tumbang dan bangunan canopy rumah warga di Jl. Diponegoro Kel. Mangkujayan roboh.

Pohon tumbang antara lain terjadi di :
1) Jl. Juanda Kel. Bangunsari menimpa atap teras rumah warga serta sebagian talud dan jalan Juanda amblas.
2) Jl. Veteran Kel. Surodikraman mengakibatkan akses jalan tertutup material pohon.
3) Jl. Jenar Kel. Purbosuman menimpa atap bagian belakang rumah warga.

Tim Pusdalops BPBD Ponorogo segera melakukan evakuasi dan pembersihan material di tiga lokasi pohon tumbang tersebut agar tidak mengganggu aktivitas masyarakat.
Selanjutnya dihimbau kepada masyarakat agar selalu waspada mengingat peringatan dini BMKG bahwa cuaca ekstrem berpotensi terjadi sepanjang bulan Februari.