PONOROGO – Hujan deras melanda Kabupaten Ponorogo pada Sabtu 8 Oktober 2022 pukul 20.00 – 04.00 WIB. Hal ini mengakibatkan banjir dan tanah longsor terjadi di sejumlah titik di Kabupaten Ponorogo.
Pusdalops PB Badan Penanggulangan Bencana Kabupaten Ponorogo mencatat terjadi 5 kejadian banjir meliputi wilayah Kecamatan Ponorogo, Siman, Mlarak, Sambit dan 27 kejadian tanah longsor tersebar di wilayah Kecamatan Ngrayun, Sooko, Pulung, Sambit, Pudak.
Banjir terjadi di Desa Ngrukem Kecamaran Mlarak mengakibatkan 93 rumah terendam air dan menyebabkan 1 jembatan putus, pukul 11.26 WIB air berangsur surut. Di samping itu banjir juga terjadi di Desa Kemuning Kecamatan Sambit. BPBD Kabupaten Ponorogo telah melakukan upaya darurat, salah satunya mengevakuasi lansia, ibu, dan anak ke lokasi yang lebih aman. Beberapa ruas jalan yang tergenang banjir juga dilakukan penutupan oleh Petugas Team Reaksi Cepat dikarenakan berbahaya jika dilalui kendaraan.
Tanah longsor terjadi di Desa Bedoho Kecamatan Sooko mengakibatkan tembok rumah Sunaji jebol dan mengancam rumah rumah milik Tumijan, juga memutus akses jalan menuju RT 1 RW 1 Dukuh Sepung Desa Bedoho Kecamatan Sooko terputus.